Semangat Gotong Royong Babinsa dan Siswa SMPN 11 Pematangsiantar dalam Menyambut HUT RI Ke-79

Pematangsiantar | GarisPolisi.com – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Babinsa Koramil 03/Siantar Selatan (SS), Kopda Jarot Manik, bersama guru dan siswa-siswi SMPN 11 Kelurahan Pematang Marihat, Kecamatan Siantar Marimbun, Kota Pematangsiantar, melaksanakan kegiatan gotong royong pada hari ini.

Kopda Jarot Manik menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan dengan semangat kebersamaan dan jiwa kekeluargaan yang tinggi. "Dengan semangat gotong royong ini, kami berharap dapat memotivasi semua pihak untuk turut serta menyambut HUT RI ke-79. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang bersih dan nyaman, yang nantinya dapat digunakan untuk berbagai perlombaan dalam rangka memeriahkan perayaan kemerdekaan," ucap Kopda Jarot.

Lebih lanjut, Kopda Jarot juga menekankan pentingnya kerja bakti ini sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi antara TNI dan masyarakat, khususnya di kalangan pelajar. "Kerja bakti ini tidak hanya untuk mempersiapkan perayaan HUT RI, tetapi juga sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kita terhadap perjuangan para pahlawan kemerdekaan. Mari kita bersama-sama memeriahkan HUT RI ke-79 dengan menaikkan bendera Merah Putih di setiap rumah sebagai simbol rasa nasionalisme dan cinta tanah air," tambahnya.

Kegiatan gotong royong ini disambut antusias oleh para siswa dan guru yang turut serta. Mereka terlihat bersemangat membersihkan area sekolah, menunjukkan bahwa semangat kemerdekaan masih kuat di tengah masyarakat, terutama di kalangan generasi muda.

(NY)

Posting Komentar

0 Komentar