Tebing Tinggi | GarisPolisi.com – Kebakaran hebat melanda Panglong 88, usaha milik Nely yang berlokasi di Jalan Ir. H. Djuanda, Kelurahan Brohol, Kecamatan Bajenis, Kota Tebing Tinggi, pada Selasa (18/03) sekitar pukul 17.30 WIB. Kobaran api dengan cepat meluas, menghanguskan seluruh bangunan dan isinya. Kerugian akibat insiden ini diperkirakan mencapai miliaran rupiah.
Menurut keterangan seorang warga yang enggan disebutkan namanya, kebakaran diduga bermula dari percikan api pada tiang listrik yang berada dekat dengan dinding tembok pembatas area panglong. Percikan api tersebut kemudian menyambar kayu yang tersimpan di dalam panglong, menyebabkan api dengan cepat membesar dan sulit dikendalikan.
Masyarakat sekitar yang menyaksikan kejadian tersebut menunjukkan rasa empati dan kesedihan atas musibah yang menimpa Panglong 88. Nely dikenal sebagai sosok pengusaha yang memiliki jiwa sosial tinggi, sehingga banyak warga turut merasa prihatin dan bersedih atas kejadian ini.
Pemko Tebing Tinggi segera mengerahkan enam unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api. Bantuan tambahan juga datang dari Kabupaten Serdang Bedagai sebanyak lima unit, Kabupaten Batubara satu unit, serta PT Inalum satu unit. Meski upaya pemadaman telah dilakukan secara maksimal, hingga pukul 01.00 WIB dini hari api masih belum sepenuhnya padam. Tim pemadam kebakaran terus bekerja keras untuk menjinakkan kobaran api agar tidak meluas ke bangunan lain di sekitarnya.
Sementara itu, pihak Polres Tebing Tinggi dan Koramil 13 Tebing Tinggi turut turun ke lokasi guna mengamankan masyarakat serta mengatur lalu lintas agar mobil pemadam dapat bergerak dengan lancar. Hingga saat ini, pihak berwenang masih melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti kebakaran serta memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
(AW)
0 Komentar